foto : Menlu BEM Unisba, Moch Andy Ramadhan (kanan), Kabid. Wasdal DLH Kab. Blitar, D. Ainu Rofiq, ST. M.Si (kiri)
LPM FREEDOM - UNISBA | Menteri Luar Negeri (Menlu) Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Islam Balitar (Unisba) Blitar, Moch Andy Ramadhan mengajak seluruh mahasiswa untuk peduli terhadap lingkungan. Salah satu upaya yang dilakukannya dengan menjajaki kerja sama dengan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Blitar. 

Hal itu disampaikannya setelah melakukan kunjungan di Kantor Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Blitar, Jum'at (9/4/2021) lalu. Dalam kunjungannya, ia diterima secara langsung oleh Kabid. Wasdal DLH Kabupaten Blitar, D. Ainu Rofiq, ST. M.Si.

Ia mengatakan, tujuan utama dari kegiatan tersebut adalah untuk memberikan pemahaman kepada mahasiswa agar lingkungan yang sudah mulai rusak bisa dipulihkan kembali. Ia juga mengingatkan pentingnya merawat lingkungan, agar bisa terkelola dengan baik.

"Saya yakin ketika mahasiswa diberikan penyadaran, sikap yang tadinya apatis terhadap lingkungan menjadi peduli terhadap lingkungan," katanya.

Untuk mewujudkan kesadaran terhadap lingkungan, dalam waktu dekat pihaknya akan mengadakan kegiatan yang melibatkan mahasiswa Unisba. Kegiatan tersebut berupa webinar terkait pentingnya menjaga ekosistem bagi peradaban.

"Semoga kampus dan mahasiswa bisa bersimbiosis mutualisme guna terciptanya kampus yang lebih maju," tandasnya.

Menanggapi rencana itu, Wakil Rektor (Warek) III bidang kerja sama, kewirausahaan, dan kemahasiswaan, Dr. Supriyono, M.Ed memberikan apresiasinya atas upaya tersebut. Baginya isu lingkungan merupakan isu yang sudah mencangkup internasional. Oleh karena itu, perlu adanya pengetahuan dan identifikasi dari mahasiswa.

"Sangat baik karena bisa mempengaruhi kehidupan masyarakat, serta mempengaruhi ekosistem lingkungan, agar kondisinya bisa lebih baik," tuturnya, saat dikonfirmasi via telepon, Senin (12/4/2021).

Lebih lanjut, ia mengungkapkan dalam identifikasi terhadap konteks lingkungan juga perlu diperhatikan berdasarkan keadaan lingkungan sekitar saat ini. Menurutnya, sangat penting bagi mahasiswa memahami isu-isu dan problematika lingkungan hidup.

"Sudah lama kita memperhatikan isu lokal global warming. Adanya teknologi baru yang ada saat ini tentu akan berpengaruh," ungkap Warek yang pernah menjabat sebagai Wakil Rektor bagian akademik ini.

Lebih lanjut, Dr. Supriyono, M.Ed mengharapkan kedepannya kegiatan terkait pelestarian lingkungan tidak hanya berhenti pada webinar saja, namun juga perlu diperhatikan rencana yang keberlanjutan. (Ir/sn)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama