foto: midandi on Freepik

LPM FREEDOM – UNISBA | Liburan semester ganjil Universitas Islam Balitar (UNISBA) Blitar hampir berakhir dan kegiatan pembelajaran semester genap akan dimulai kembali bulan depan. 

Jeka Widiatmanta selaku Kepala Bagian Akademik menyampaikan bahwa perkuliahan semester genap akan dimulai pada awal bulan April bersamaan dengan puasa di bulan Ramadhan. Ia juga mengatakan bahwa untuk kegiatan perkuliahan semester genap ini sebagian besar akan dilakukan secara offline baik untuk kelas reguler pagi maupun malam.

"Untuk kegiatan perkuliahan dilakukan secara offline. Seandainya ada yang online pasti dijadwalkan sendiri sama fakultasnya masing-masing. Yang penting capaian pembelajarannya bisa tercapai," jelasnya. 

Lebih lanjut, ia mengungkapkan bahwa pengisian Kartu Rencana Studi (KRS) dan daftar ulang akan dimulai pada tanggal 20 hingga akhir bulan Maret 2023 sesuai kalender akademik yang terdapat dalam laman Siakad UNISBA

Menjelang akhir libur semester ganjil ini mahasiswa disarankan untuk selalu aktif mengikuti kegiatan yang terdapat dalam prodi masing masing untuk menambah kompetensi yang dimiliki, seperti mengikuti magang ataupun pelatihan. 

Ia juga berpesan pada mahasiswa untuk sering memeriksa status terlapornya masing-masing melalui laman Siakad dan Pangkalan Data Pendidikan Tinggi (PDDikti).

"Pesan saya untuk mahasiswa adalah agar sering mengecek laman Siakad dan PDDikti, sehingga dapat mengetahui apakah status mahasiswanya masih terlapor aktif atau tidak. Hal itu dilakukan supaya kegiatan perkuliahan tidak terhambat dan mahasiswa tidak harus mengulang satu semester lagi," ujarnya.

Ia juga mengungkapkan bahwa pihak universitas juga akan meningkatkan sistem Siakad agar dapat diakses lebih maksimal oleh mahasiswa. (ltf/sn)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama