Foto: Kegiatan Musyawarah Cabang IMIKI Malang Raya dan Seminar Publik

LPM FREEDOM - UNISBA | Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi (Himakom) Universitas Islam Balitar (UNISBA) mengikuti Musyawarah Cabang Ikatan Mahasiswa Ilmu Komunikasi Indonesia (IMIKI) Malang Raya dan Seminar Publik pada Selasa, 13 April 2021.  

Kegiatan yang bertemakan “Reaktualisasi IMIKI Malang Sebagai Organisasi yang Progresif Dalam Menjawab Tantangan Pandemi dan Disrupsi” telah dihadiri oleh beberapa perwakilan mahasiswa prodi Ilmu Komunikasi (Ilkom) dari beberapa Universitas di lingkup Malang Raya dan sekitarnya. UNISBA sendiri mengikutsertakan 4 perwakilan mahasiswa Ilkom diantaranya Ketua Himpunan Mahasiswa (Kahima) Ilkom dan 3 lainnya merupakan anggota .

Naomi, selaku Kahima Ilkom UNISBA menjelaskan, runtutan acara dalam pelaksanaan webinar ini dimulai dari registrasi peserta dari masing-masing delegasi Universitas wilayah IV.  Kemudian, pembukaan serta sambutan dan dilanjutkan dengan  seminar publik dengan diisi oleh 3 pemateri dari Founder GagasEkonomi.id Korpus Dema PTKIN, Pemuda Asia Afrika, dan Redaktur Times Indonesia. Seusai seminar, dilanjutkan dengan kegiatan musyawarah Cabang IMIKI Malang Raya dan Pemilihan ketua IMIKI cabang Malang Raya periode 2021-2022 kemudian penutup.

Naomi menambahkan, kegiatan ini bisa dijadikan wadah dalam menambah relasi dengan mahasiswa Ilmu Komunikasi di Universitas lain.

"Kegiatan ini sangat membantu kita dan mendapatkan respon positif sebagai mahasiswa Ilmu Komunikasi UNISBA dimana kita bisa menjalin hubungan dengan mahasiswa ilmu komunikasi yang ada di Universitas lain dan kemudian dapat saling bersinergi bersama dalam mewujudkan ilmu komunikasi yang aktif, berkompeten dan solid” imbuh Naomi, Kamis (15/04/21).

Sayangnya, kegiatan yang dilaksanakan melalui virtua zoom ini memunculkan beberapa hambatan, seperti susah sinyal ataupun suara yang kurang jelas.

“Jadi  waktu  di tengah-tengah pemateri menjelaskan dan memaparkan materi tiba-tiba suara pemateri hilang sehingga kita sangat terganggu dan menjadi tidak fokus” jelas Naomi.

Ia juga berharap, agar nantinya mahasiswa Ilkom kedepannya bisa saling bedampingan dalam mewujudkan Ilkom UNISBA yang aktif, solid, dan berkompeten. (vra/dls)

Post a Comment

أحدث أقدم